TANJUNG SELOR – Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) memberikan bantuan beasiswa kepada 150 pelajar atau mahasiswa asal Kalimantan Utara (Kaltara).
Koordinator Wilayah (Korwil) APKASI Kaltara, Syarwani mengungkapkan, bantuan beasiswa itu itu tindak lanjut program Beasiswa Indonesia Emas Daerah (BIE-D) dalam dan luar negeri yang disampaikan melalui rakor zoom APKASI belum lama ini.
“APKASI menggandeng mitra Perguruan Tinggi (PT) ternama, jumlah kuota lebih dari 5000 beasiswa bagi putra-putri terbaik daerah. Diberikan untuk bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Untuk Kaltara ada 150 kuota,” ungkapnya, Jumat (24/11/2023).
Dari 134 PT yang ada, sekitar 21 PT yang telah bekerjasama dengan Apkasi dengan 300 jurusa yang bisa dipilih. Kesepakatan itu telah ditandatangani pada Nota Kesepahaman APKASI bersama Mitra PT pada Agustus 2023 lalu.
“Selanjutnya bagaimana para bupati mempersiapkan putra putrinya untuk mengisi kuota tersebut, dalam upaya peningkatan kapasitas dan kualitas SDM kita,” jelas Syarwani yang juga menjabat Bupati Bulungan.
Lanjutnya, sekitar 21 PT dengan 300 jurusan yang bisa dipilih oleh penerima beasiswa dengan berbagai jenjang strata pendidikan.
“Sedangkan menyangkut kebutuhan pemenuhan kuota tergantung kebijakan yang diambil kepala daerah atau bupati,”pungkasnya (*)